Sabtu (29/08/2020) pukul 10.00 Wib bertempat Kaban Kesbangpol Kota Banda Aceh menghadiri Undangan acara Musyawarah Daerah (MUSDA) ke-X Dewan Pimpinan  Daerah TK II Partai Golkar  Kota B.Aceh di Kryad Hotel, Banda Aceh dengan Tema “Kita Satu Untuk Kesejahteraan  Aceh, Dan Kemajuan Indonesia”

Pelaksanaan Musda yang berlangsung di tengah pandemi Covid-19 tetap menerapkan protokol kesehatan. Dimana untuk mengantisipasi penularan virus, semua peserta memakai masker, cuci tangan dengan hand sanitizer dan jaga jarak. Musda tersebut dibuka oleh Ketua DPD Partai Golkar Aceh, TM Nurlif.

Hadir dalam pembukaan musda itu, Ketua Dewan Penasehat Partai Golkar Banda Aceh, Muntasir Hamid, dan WaliKota Banda Aceh yang diwakili oleh Staf Ahli Walikota, Bapak Fadhil, S.Sos,MM.

Perebutan kursi nomor satu Golkar Kota Banda Aceh itu sangat alot. Dimana dua nama calon kuat muncul yakni Sabri Badruddin dan Amri. Bahkan, sejak seminggu jelang musda, kedua nama tersebut terus mencari dukungan dari pemilik suara. Menjelang musda, kemudian keduanya melakukan negosiasi untuk menghindari voting ketika musda. Negosiasi tingkat tinggi pun dilakukan dengan difasilitasi oleh senior Golkar. Bahkan kedua calon tersebut secara buka-bukaan memperlihatkan surat dukungan dari pemilik suara. Dan terbukti, Sabri Badruddin unggul delapan surat dukungan, dan Amri kantongi tujuh surat dukungan.

Akhirnya Sabri Badruddin terpilih sebagai Ketua Partai Golkar Kota Banda Aceh, dalam musyawarah daerah (MUSDA) ke-10 yang berlangsung di Hotel Kriyad Muraya, Banda Aceh. “Allhamdulilah saya sudah diberikan kepercayaan memimpin Golkar Banda Aceh,” kata Sabri Badruddin. Untuk itu, ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, DPD I, DPD II dan teman-teman pemilik suara, ormas, pimpinan kecamatan yang telah mempercayai dirinya untuk memimpin Partai Golkar Banda Aceh kedepan.

Baginya ini merupakan sebuah amanah dan tanggung jawab yang besar yang harus mampu dijalankan dengan baik. “Insyaallah dengan kekompakan dan kerjasama yang baik, Partai Golkar akan menjadi pemenang kedepan,” jelasnya.{TPKs]W

Sharing ke Social Media :