Hari Selasa, (17/7/2018) Walikota Banda Aceh H. Aminullah Usman, SE.Ak, MM didampingi Sekda Kota Ir. Bahagia Dipl, SE bersama para Kepala SKPK menyambut Prof. DR. A. Malik Fajar beserta Sekretaris Wantimpres, Subiantoro dan para Staf menggelar pertemuan di Ruang Rapat Walikota  Banda Aceh.

Dalam pertemuan ini, Walikota memaparkan sejumlah program yang telah dan akan dijalankannya selama setahun memimpin Banda Aceh bersama Wakilnya Zainal Arifin. Sektor Agama, ekonomi dan pendidikan menjadi prioritas dalam membangun kota dengan Visi “Banda Aceh Gemilang dalam Bingkai Syariat”. Sejumlah pencapaian di Bidang penegakan Syariat Islam, Pendidikan, perkembangan Ekonomi Kerakyatan, Kesehatan, Olahraga dan Kepemudaan serta Infrastruktur juga didisampaikan kepada mantan Menteri Pendidikan dan Menteri Agama RI ini. Walikota juga menyampaikan  kendala-kendala yang dihadapi sulitnya dalam menggenjot pembangunan Kota kalau  hanya mengandalkan APBK saja.

Beliau juga meminta alokasi Dana APBK untuk Infrastruktur lainnya di Banda Aceh yang membutuhkan anggaran besar dan sulit diwujudkan hanya dengan mengandalkan APBK saja., seperti jalan dan renovasi kawasan Perekonomian. Selain pembangunan Nurul Arafah, ada beberapa permintaan Walikota kepada Presiden melalui Wantimpres, yakni Sport Centre, perluasan Simpang Tujuh Ulee Kareng dan pengembangan Rumah Sakit Umum Daerah Meuraxa. Dalam pertemuan ini juga dibahas Bidang Kerukunan Umat Beragama yang mayoritas agamanya Islam sangat Toleran dan selalu melindungi warga Non Muslim.

Turut hadir dalam pertemuan ini

1. Dari Jajaran Watimpres (M. Maksum Isa, Dhika Aburizal, Hartono dan Gita Rindu)

2. Dari Jajaran SKPK Banda Aceh:

– Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Banda Aceh (Faisal, S.STP)

– Kepala Dinas Sosial Kota Banda Aceh (Muzakkir)

– Kepala Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh (dr. Warqah Helmi)

– Kepala Dinas pemuda dan Olahraga Kota Banda Aceh (Hamdani)

3. Rektor Universitas Muhammadiyah Aceh Banda Aceh (Drs. H. Muharrir Asy’ari Lc, M.Ag)

4. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Banda Aceh (Drs. H. Asy’ari)

Sharing ke Social Media :