Selasa, (25/02/2020), pukul 08.30 Wib, telah dilaksanakannya Rapat Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kota Banda Aceh Tahun 2020 di Ruang Rapat Badan Kesbangpol Kota Banda Aceh.

Rapat dihadiri oleh Drs. T. Samsuar, M.Si (Kaban Kesbangpol Kota B. Aceh/Plh Tim Wasdin), Drs. Ismail Is (Ketua FKDM/Tokoh Masyarakat/Adat), DR. Nuraini Muhammad (Wakil Ketua/Tenaga Pendidik), Afdhal Khalilullah Mukhlis, B.Sc (Hons), MT (Sekretaris/Tokoh Pemuda), Tgk. Umar Rafsanjani (Anggota FKDM/Tokoh Agama), dan Sekretariat FKDM Kota Banda Aceh (ASN Badan Kesbangpol Kota Banda Aceh) Dengan Agenda Rapat membicarakan diantaranya:

  1. Sekilas Tentang Peraturan Baru Permendagri No. 46 Tahun 2019 Atas Perubahan Permendagri No. 2 Tahun 2018 Tentang Kewaspadaan Dini Di Daerah pada Pasal 11 Ayat 2 Permendagri No. 46 Tahun 2019
  2. Perkenalan/Silaturrahmi dengan Tim Kewaspadaan Dini Pemerintah Kota Banda Aceh Sesuai SK Walikota Nomor 63 Tahun 2020 Tanggal 10 Februari 2020
  3. Program Kerja FKDM Kota Banda Aceh
  4. Penyelesaian Permasalahan Polemik Mesjid Al-Makmur (Oman) Lampriet Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Forkopimda sudah mengeluarkan Rekomendasi
  5. Virus Corona Yang Mewabah belum ada kasus di Kota Banda Aceh
  6. Kunjungan Wisatawan di Kota Banda Aceh untuk penambahan PAD Kota Banda Aceh
  7. Kesemrawutan Kota dan Parkir serta Permasalahan Air Bersih.[TPKs]W

Sharing ke Social Media :